Kintamani, Dalam rangka ikut berpartisipasi dalam kegiatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) dan juga berpartisipasi dalam Bulan Menanam Indonesia, pada tanggal 10 Desember 2017 Balai KSDA Bali bersama dengan Yayasan Bali Hijau Lestari (YBHL) dan Asian Green Forest Network Japan (AGFN) menyelenggarakan Bali Reforestation Festival 2017 dengan kegiatan penanaman pohon di kawasan konservasi TWA Gunung Batur Bukit Payang Wilayah Kerja Balai KSDA Bali. Kegiatan Reforestation Festival 2017 ini melibatkan Balai KSDA Bali, Dinas Kehutanan Bali, KBRI Tokyo, Konsulat Jenderal Jepang di Bali, Perhimpunan Masyarakat Jepang yang tinggal di Bali (Bali Morinokai), wisatawan Jepang, beberapa klub otomotif, Offroader, Mapala, Mahasiswa, pelajar dengan jumlah peserta sekitar 300-an orang. Target penanaman pada hari ini sebanyak 5000 pohon jenis Ampupu (Eucalyptus sp.).
Kegiatan Reforestation ini merupakan agenda rutin tahunan dari Yayasan Bali Hijau Lestari. Kegiatan penanaman 2017 ini merupakan tahun ke-11 kegiatan penanaman dengan total penanaman yang sudah dilaksanakan sebanyak 50-an ribu pohon dengan tingkat keberhasilan sekitar 70%.
Adapun lokasi pananaman di kawasan-kawasan yang diperkirakan pohon masih bisa tumbuh mengingat tegakan kawasan TWA Gunung Batur Bukit Payang ini sebagian besar berupa hamparan bekas lelehan lava erupsi Gunung Api Batur. Teknik penanaman dengan teknis cemplongan, dimana disiapkan lobang tanam yang diisi top soil baru dilakukan penanaman. Untuk polybag menggunakan bahan kertas atau bio pot yang mudah terurai.
Komentar